Jumat, 27 Desember 2013

“Youtube” = Gaya Hidup


Secara umum dapat diartikan sebagai suatu gaya hidup yang dikenali dengan bagaimana orang menghabiskan waktunya (aktivitas), apa yang penting orang pertimbangkan pada lingkungan (minat), dan apa yang orang pikirkan tentang diri sendiri dan dunia di sekitar (opini).

Sedangkan menurut Minor dan Mowen gaya hidup adalah menunjukkan bagaimana orang hidup, bagaimana membelanjakan uangnya, dan bagaimana mengalokasikan waktu.

Selain itu, gaya hidup menurut Suratno dan Rismiati adalah pola hidup seseorang dalam dunia kehidupan sehari-hari yang dinyatakan dalam kegiatan, minat dan pendapat yang bersangkutan. Gaya hidup mencerminkan keseluruhan pribadi yang berinteraksi dengan lingkungan.

Dari berbagai di atas dapat disimpulkan bahwa gaya hidup adalah pola hidup seseorang yang dinyatakan dalam kegiatan, minat dan pendapatnya dalam membelanjakan uangnya dan bagaimana mengalokasikan waktu.
Gaya hidup bisa dilihat dari cara berpakaian , bahasa , kebiasaan , dan lain-lain. Gaya hidup bisa dinilai relatif tergantung penilaian dari orang lain.gaya hidup juga bisa dijadikan contoh dan juga bisa dijadikan hal tabu.

Kali ini akan saya bahas tentang youtube sebagai gaya hidup. Pada masa sekarang ini inernet merupakan hal yang tidak dapat dipisahkan dengan kehidupan sehari-hari. Di sekolah , rumah , kantor , bahkan di perjalanan orang-orang banyak yang mengakses internet. Banyak tujuan orang dalam mengakses internet baik itu untuk tujuan edukasi , bisnis , ataupun hiburan. Salah satu situs web di internet yang paling sering dikunjungi untuk keperluan hiburan adalah youtube.com. Youtube.com merupakan situs penyedia pengunggahan dan penayangan video terbesar di dunia pada masa ini.

Pada perkembangannya youtube tidak hanya digunakan sebegai media hiburan saja melainkan banyak fungsi lainnya seperti edukasi , informasi , promosi , bahkan bisnis. Saling berbagi ide , pengalaman , dan produk melalui media youtube.com sudah lumrah dan menjadi salah satu gaya hidup paling mencolok dewasa ini.

Contohnya jika ada sebuah lomba atau audisi dari suatu agensi hiburan maka salah satu syaratnya adalah mengunggah video audisi tersebut ke youtube dan di tag ke channel tertentu. Lalu contoh berikutnya jika kita ingin memasak tetapi tidak tahu step untuk memasak dan juga tidak tahu bahan-bahannya , hampir kebanyakan orang pasti tidak akan repot-repot membeli dan membaca buku resep masakan. Tetapi mereka akan membuka youtube.com dan mencari video yang berkaitan dengan keperluan mereka.

Sebelum beranjak lebih jauh lagi mari kita lihat sedikit sejarah dari youtube.com.



Sejarah YOUTUBE.com :



YouTube merupakan situs video sharing yang banyak digunakan untuk berbagi video. Mungkin Anda sudah akrab dengan situs yang satu ini. Namun tahukan Anda oleh siapa dan kapan YouTube berdiri?
Situs YouTube didirikan oleh mantan pekerja PayPal, Steve Chen, Chad Hurley dan Jawed Karim pada Februari 2005. Dilansir dari Wikipedia, situs ini kemudian beralih menjadi milik Google pada akhir tahun 2006 hingga saat ini.
Sebagian besar konten di situs ini diunggah oleh individu. Namun beberapa perusahaan media seperti CBS, BBC, Vevo, Hulu dan dan beberapa perusahaan lain yang menayangkan materi mereka melalui situs ini sebagai bentuk program kerja sama.
Hurley dan Chen pertama kali mendapatkan ide untuk mendirikan situs ini karena mereka mengalami kesulitan untuk membagi video. YouTube sendiri mulai menjadi startup teknologi setelah menerima investasi dari Sequola Capital sebesar USD 11.5 juta.
Video pertama yang diunggah di situs ini berjudul "Me at the zoo" yang menayangkan salah satu pendiri YouTube saat berada di Kebun binatang San Diego. Video ini diunggah pada 23 April 2005 dan masih dapat dilihat hingga saat ini.
Saat ini pengguna internet dapat dengan mudah berbagi video melalui situs YouTube dengan hanya membuat channel yang dapat diregistrasi secara gratis.

Kelebihan Situs YOUTUBE.com:

  • Sejauh ini youtube menyediakan milyaran video yang kita bisa lihat dan tonton baik itu video yang berat dalam kontennya maupun yang ringan. Jadi banyak sekali informasi yang ditawarkan oleh youtube yang otomatis akan menambah wawasan.

  • Banyaknya pilihan kualitas gambar sesuai kebutuhan. Kualitas gambar yang ditawarkan sangat beragam baik yang paling rendah maupun yang paling HD. Terkadang jika koneksi internet sedang labil dan lamban maka kita dimungkinkan untuk memilih kualitas gambar sesuai dengan kemampuan koneksi kita.

  • Adanya fitur filtering. Fitur filtering berfungsi untuk menyaring atau menyeleksi mana video yang bisa dinikmati dan mana yang tidak patut ditonton. Fitur ini sangat membantu para orangtua untuk mengawasi penggunaan situs YOUTUBE.com oleh anaknya.


Kekurangan Situs YOUTUBE.com:
·         Masih banyaknya penyalahgunaan di situs YOUTUBE.com. Misalnya penyebaran video fitnah dan video yang kontennya cukup menganggu untuk beberapa kalangan.

·         Menyita waktu. Bagi sebagian orang yang terbiasa menggunakan situs YOUTUBE.com pasti akan setuju dengan statement diatas. Hampir dapat dipastikan seorang pengakses youtube akan mampu bertahan selama berjam-jam hanya untuk streaming video. Bahkan semisal jika sudah mendapatkan video yang diinginkan terkadang akan “mampir” ke video lainnya , sehingga akan memakan banyak waktu lagi.

Setiap hal yang ada di dunia ini pasti mempunyai dua sisi layaknya sebuah koin. Sama halnya seperti situs youtube.com pasti memiliki sisi baik dan sisi buruk. Menggunakannya dengan arif , bijak , dan masih dalam batasan-batasan tertentu akan menambah nilai plus dalam penggunaannya.

Sumber :

Tidak ada komentar:

Posting Komentar